Sabtu, 30 Mei 2015

Ozil: Semua Tim Harusnya Takut Dengan Arsenal



London, W88IDN – Mesut Ozil yakin semua tim harusnya takut dengan Arsenal, tapi menegaskan timnya untuk lebih berhati-hati melawan tim “underdog” seperti Aston Villa.
Pemain timnas Jerman tersebut telah bermain sebagai pemain kunci dalam kemajuan performa the Gunners pada paruh kedua musim ini setelah sembuh dari cedera yang dialaminya pada awal musim.
Dan meskipun dia mengakui Villa akan memberikan ujian yang berat bagi tim asuhan Arsene Wenger yang ingin mempertahankan trofi Piala FA, dia merasa gaya permainan Arsenal cukup untuk membuat tim manapun ketakutan menghadapi mereka.
“Orang-orang mempertimbangkan kita sebagai favorit, tapi itu tidak berarti anda bisa merasa sangat yakin,” kata Ozil.
“Terkadang itu bahkan lebih sulit melawan tim-tim yang disebut “underdog”. Anda harus mengambil alih permainan dan mereka tidak pernah menyerah, bahkan saat kami menang 3-0.
“Tapi saya juga menyadari, bahwa setiap lawan harus takut dengan kami, karena kami memainkan sepakbola yang bagus.
“Ini akan menjadi pertandingan yang sulit. Satu hal yang harus diyakinkan, kami adalah juara bertahan Piala FA dan kami ingin mempertahankan itu menjadi milik kami.”
Ozil berjuang dengan kebugaran tubuhnya pada awal musim ini dimana sebagian disalahkan karena kurangnya persiapan di pra-musim setelah kemenangan Piala Dunia bersama timnas Jerman pada musim panas lalu.
Tapi pemain berusia 26 tahun tersebut telah menegaskan dia sangat suka bermain di atas lapangan berarti dia tidak membutuhkan istirahat yang banyak pada tahun ini untuk mengembalikan performa terbaiknya.
“Tubuh saya merasa diuntungkan karena istirahat yang panjang, tapi sejujurnya, saya tidak membutuhkan itu,” tambah Ozil.
“Saya telah menjadi pemain profesional untuk beberapa tahun sekarang dan saya bermain di sebuah turnamen hampir setiap musim panas dengan timnas U-18, U-21 dan juga tim nasional.
“Saya menikmati liburan beberapa hari, tapi setelah satu atau dua minggu saya ingin kembali ke dalam sepakbola.”
Dan dengan kembalinya Podolski ke Arsenal setelah menjalani masa pinjaman bersama Internazionale, Ozil mengaku senang.
Ozil yakin dia akan disambut untuk kembali ke ruang ganti, dan mengatakan, “Semua orang tim dan juga saya akan senang. Dia memiliki banyak teman di tim. Dia adalah orang yang sangat suka bercanda.”

Tidak ada komentar:

Posting Komentar